10.11.2017
Gema Pesta Yubelium di Curitiba
Pada tanggal 3 November 2017 dengan penuh syukur dan bersatu dengan segenap suster di empat benua, Provinsi Tritunggal Curitiba telah merayakan Pesta Pendirian Tarekat Kongregasi Para Suster Penyelenggaraan Ilahi.
Menjelang fajar para suster berkumpul dan mengadakan ibadat pagi di kapel. Setelah doa pagi para suster dapat menikmati pesta kembang api, suara lonceng Provinsialat dan makan pagi.
Pada tanggal pk. 10:30 hadir para suster dari komunitas-komunitas, para Sahabat Penyelenggaraan Ilahi, mantan suster, para kerabat kerja provinsialat dan para imam untuk merayakan ekaristi bersama. Sr. Rita Maria Küster Boni selaku Pemimpin Provinsi menyampaikan ucapan selamat datang dan menyampaikan bahwa benih-benih yang telah disemai 175 tahun yang lalu telah berbuah.
Empat benua dihadirkan dalam acara pembukaan dan bagian ini sungguh mengesan dan terasa menyatukan ikatan para suster di Afrika, Asia, Amerika Latin dan Eropa.
Setelah Perayaan Ekaristi diadakan makan siang bersama.
Secara menyeluruh semua tampak seperti gambar yang besar yang terdiri dari ucapan syukur dan sukacita akan hari yang sangat bermakna. Iman kepercayaan para suster sepanjang tahun ini dan pemberian diri pada Allah mengarahkan kita untuk menyambut pengalaman yubelium dengan kegembiraan.
Bersama Pemazmur kita memuji Allah:
“Pujilah Dia karena segala keperkasaan-Nya, pujilah Dia sesuai dengan kebesaran-Nya yang hebat!
Pujilah Dia dengan tiupan sangkakala, pujilah Dia dengan gambus dan kecapi!
Pujilah Dia dengan rebana dan tari-tarian, pujilah Dia dengan permainan kecapi dan seruling!
Pujilah Dia dengan ceracap yang berdenting, pujilah Dia dengan ceracap yang berdentang!
Biarlah segala yang bernafas memuji TUHAN! Haleluya!”
(Mazmur 150,3-6)