01.06.2023
Hari Raya Tritunggal Mahakudus
Para suster yang terkasih,
“Kasih karunia Tuhan Yesus Kristus, dan kasih Allah serta persekutuan Roh Kudus menyertai kamu sekalian” (2 Kor 13:13). Dengan salam Santo Paulus ini kami menyapa kalian setiap pribadi pada pesta Tritunggal Mahakudus.
“Hari Raya Tritunggal Mahakudus, pesta besar kongregasi kita”
Hari ini kongregasi Suster Penyelenggaraan Ilahi bersama Gereja merayakan misteri iman yang terdalam.
Dalam iman kepercayaan, kita mengakui, bahwa Putera berasal dari Bapa sebagai pengenalan diri-Nya yang abadi dan bahwa Bapa dan Putera bersatu dalam cinta kasih Roh Kudus. Penyelenggaraan Ilahi didasarkan pada pengakuan dan cinta abadi ini, di mana kita tahu bahwa kita aman, dari mana kita hendaknya hidup dan berkarya. Hari ini kita mengenali dalam pemberian diri dan adanya keutuhan tetap Tiga Pribadi Ilahi yang kudus, pola dasar kehidupan komunitas. Hari ini kita sungguh-sungguh yakin, bahwa suster-suster kita yang telah meninggal sudah berbahagia selama-lamanya dengan mengambil bagian secara langsung dalam kehidupan ilahi Tritunggal.( Konst. 1984, hal 152—153)
Pada kartu, kalian melihat simbol Tritunggal yang sudah kita kenal: tiga lilin dan nyala api. Tiga nyala api lilin bersatu menjadi satu nyala api yang besar. Allah yang esa itu seperti nyala api cinta yang sangat besar dan hidup, di mana tiga Pribadi Ilahi adalah satu yang sempurna.
Para suster terkasih, “api cinta” yang besar adalah tanda kesatuan bagi kongregasi internasional kita yang mempersatukan kita bersama. Allah, yang adalah relasi dan cinta yang memberi diri, memampukan dan menopang komunitas kita.
Kita semua dipanggil untuk bersaksi dan mewartakan dalam hidup kita bahwa “Allah adalah kasih”, bahwa Dia hadir, merasakan dan menderita bersama kita dalam berbagai situasi hidup kita. DIA dekat dengan kita dan selalu di sisi kita. Ia berjalan bersama kita ke semua tempat di mana kita tinggal.
Kita memuji dan memuliakan Allah atas misteri kesatuan Allah ini. Kita memuji dan bersyukur kepada-Nya karena Dia adalah cinta yang memanggil kita untuk masuk ke dalam relasi cinta dengan Dia dan dengan semua orang.
Semoga kita merayakan hari raya ini dengan mempercayai Allah Tritunggal yang hadir di dalam kita dan di dalam semua ciptaan.
Dalam doa, kami bersatu dengan kalian dan kami mengucapkan selamat pesta.
The Sisters of the General Coordination