09.05.2018
Katholikentag di Münster
Pada tanggal 9 - 13 Mei 2018 diselenggarakanlah Katholikentag ke-101 di Münster yang bertemakan “Carilah damai” (Mazmur 34). Tema ini sangat aktual karena kita semua merindukan dan mencari damai.
Kita memahami bahwa damai adalah rahmat dari Allah, namun juga upaya manusiawi yang diusahakan setiap hari. Oleh karena itu marilah kita mohonkan damai bagi semua peserta Katholikentag, bagi keluarga dan kelompok-kelompok gerejawi, bagi seluruh kota dan negara serta seluruh umat manusia dan dunia.
Münster merupakan tempat buaian konggregasi kita. Oleh karena itu marilah kita mendukung pesta umat ini, dari dekat dan dari tempat kita masing-masing dengan penuh harapan semoga pertemuan ini berbuah dan penuh berkat.
(*) Katholikentag (Hari Katolik) merupakan acara pertemuan dengan program beragam bagi umat katolik dan biasanya diselenggarakan setiap dua tahun sekali. Katholikentag pertama kali diselenggarakan di Jerman pada tahun 1848, die Austria tahun 1877 dan di Swiss tahun 1903.